Les Ngaji Tahsin IQRA Mushola Annur bersama Pengajar Diponegoro
September 19, 2022Tahsin IQRA Mushola Annur
Tahsin IQRA Mushola Annur, mulai pada 1 Agustus 2017. Semulanya Bapak Takmir bernama Bapak Lubaid meminta untuk mengadakan “Kegiatan mengaji Ibu-ibu di Mushola An Nur” pertama kali menghubungi yakni, tanggal 23 juli 2017. Awal mula kegiatan mengaji yaitu dengan metode menyimak, saat itu peserta yang Alquran dan Iqra digabung menjadi satu kelas.
Bertambahnya hari peserta yang ikut mengaji semakin bertambah. Kegiatan mengaji saat itu dimulai Bada sholat Maghrib, sekitar jam 18.10 wib. Durasi ngaji pecan pertama sampai bada isya, dengan bertambahnya peserta menjadi jam 19.30, pekan-pekan berikutnya jam 20.00, sampai jam 20.30 wib. Durasi jam yang semakin bertambah nampaknya, peserta yang ngaji mulai lama menunggu antrian untuk disimak.
Peserta mengaji melakukan diskusi dengan pengajar untuk
kebaikan dan kelancaran mengaji, kondisi tersebut didiskusikan dengan peserta baru, karena beberapa anggota yang baru mulai ikut mengaji.
Jam 20.00, jika ibu-ibu pulang maka terlalu kemalaman sehingga waktu untuk
mulai jam pelajaran diajukan menjadi jam 17.00 sampai ditutup pembelajaran
dengan sholat isya. Kondisi waktu yang baru, peserta mulai beradaftasi
dikarenakan waktu menjelang maghrib beberapa ibu-ibu perlu memandikan anaknya
terlebih dahulu baru berangkat ke Mushola.
Pada tahun 2020, Tahsin IQRA masih
berlanjut sempat terdapat pergantian pengajar dari tahun ke tahun, tapi
pergantian pengajar tersebut tidak menyurutkan motivasi peserta untuk mengaji.
Saat mengaji ada beberapa pengajar yang di senangi oleh peserta. Mungkin karena
kemampuan mengajarnya, beliau (pengajar) mampu mengajari Baca Alquran sampai
paham.
Pada Bulan Februari 2020, pengajar
Tahsin IQRA bernama Ustadz Affandi sempat mau pamit karena beberapa bulan
kedepan tinggal di masjid jadi mengurusi masjid. Sempat akan ada pergantian
pengajar namun peserta ngaji memberi syarat ingin digantikan dengan pengajar
yang sebelumnya pernah mengajar di Tahsin IQRA tersebut. Tapi yang mengajar di Tahsin
IQRA tersebut sudah mengajar di temoat lain sehingga Pembelajaran di ajukan
menjadi jam 16.30 masih dengan pengajar yang sama, pembelajaran sampai jam
maghrib atau kadang menjelang maghrib.
Informasi
BELAJAR NGAJI MUDAHBERSAMA PENGAJAR DIPONEGORO
Kami Tunggu yaaaa...
wa.me/+6285712840676
IG: @pengajardiponegoro_org FB: Pengajar Diponegoro
Nomor Izin Berusaha: 0220007271198
https://belajaralquranjogja.business.site/
Nomor telepon lain: Admin 1: 0896-7169-5342Admin 2: 0882-3949-8529
0 comments